Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.debritto.sch.id//jspui/handle/123456789/52
Title: Pengoptimalan Limbah Tinja Kambing Sebagai Upaya Pengembangan Perekonomian Mikro Di 78 Farm
Authors: Kurniawan, Felix Arya Wisnu
Wardhana, Adonis Prabata Wisnu
Tovanditya, Alexander Agfrans
Utomo, Nova Tri S.Pd.
Keywords: Dampak
Perekonomian
Pertanian
Peternakan
Tinja
Issue Date: 4-Jan-2023
Publisher: SMA Kolese De Britto
Abstract: Dewasa ini sektor pertanian menjadi salah satu sumber pendapatan bagi Indonesia karena merupakan negara yang agraris. Tanah di Indonesia adalah tanah yang subur, maka sangat cocok untuk pertanian, iklim dan cuaca juga berperan dalam sektor ini. Pertanian menghasilkan pangan, untuk manusia sekalipun hewan ternak. Berdasarkan hal tersebut, pertanian berkaitan erat dengan sektor peternakan. Maka dari itu sektor peternakan juga menjadi salah satu sumber pendapatan negara. Salah satu daerah yang memiliki potensi tinggi adalah Sumberarum, Sleman, maka dari itu, wilayah ini memiliki peternakan yang banyak, khususnya ternak kambing. Karena banyaknya peternakan kambing, maka menimbulkan masalah, yaitu tinja yang dihasilkan oleh ternak. Namun di Sumberarum, khususnya Farm 78, tinja peternakan ini diolah menjadi hal yang lebih bermanfaat, tentunya akan menghasilkan produk untuk meningkatkan pendapatan. Maka hal tersebut menimbulkan pertanyaan bagaimana pengolahan tinja kambing di Sumberarum tepatnya di Farm 78 demi meningkatkan sumber penghasilan peternakan dan pertanian. Jenis penelitian ini dilakukan adalah dengan metode kualitatif. Penelitian dilakukan dengan melakukan observasi, dokumentasi, dan wawancara di 78 Farm, Sumberarum, Sleman. Peneliti melakukan wawancara dengan pemilik peternakan secara langsung, dan melakukan observasi beserta dokumentasi terhadap proses pengolahan tinja kambing. Hasil dari wawancara sudah memiliki informasi yang cukup untuk menyimpulkan hasil penelitian yang dibuat. Peternakan selalu berhubungan atau berkaitan dengan lingkungan hidup, dengan terdapatnya sektor ini pada suatu daerah dapat meningkatkan populasi ternak setempat dan memakmurkan masyarakat karena tersedianya lapangan pekerjaan. Sehingga dapat memperbaiki perekonomian daerah setempat.
URI: http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/52
Appears in Collections:Tahun Ajaran 2023 / 2024



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.