Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.debritto.sch.id//jspui/handle/123456789/185
Title: | PERILAKU MEMBUANG SAMPAH MAKANAN OLEH SISWA SMA KOLESE DE BRITTO |
Authors: | Kartono M.Hum., Drs. St. Pranawa, Nicholas Dyandra Aditya Pradana, Ambrosius Wisnu Ardi Chrissano, Farellio Eric |
Keywords: | Food Waste Faktor perilaku Sampah makanan Volume sampah makanan Kesadaran siswa Dampak sosial Dampak lingkungan Porsi makanan Pengelolaan sampah Kebiasaan bertanggung jawab |
Issue Date: | 7-Mar-2025 |
Publisher: | SMA Kolese De Britto |
Abstract: | Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan perilaku membuang sampah makanan di kalangan siswa SMA Kolese De Britto serta mengetahui volume sampah makanan yang dihasilkan. Volume sampah makanan diukur dalam bentuk kilogram (kg) melalui metode survei, observasi langsung di kantin sekolah, dan wawancara dengan beberapa siswa. Pengukuran ini memberikan gambaran kuantitatif tentang jumlah sisa makanan yang dibuang, sehingga hasil penelitian dapat menjadi acuan dalam upaya pengelolaan sampah yang lebih efektif. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan bahwa alasan utama siswa membuang makanan meliputi rasa kenyang, makanan yang tidak sesuai selera, dan ketidaksukaan terhadap jenis makanan tertentu. Data penelitian yang dikumpulkan juga menunjukkan bahwa masih terdapat volume sampah makanan yang cukup signifikan di lingkungan sekolah. Selain itu, kesadaran siswa mengenai dampak sosial dan lingkungan dari perilaku food waste, yaitu sisa makanan yang terbuang meskipun masih layak dikonsumsi, contohnya seperti nasi, dan sisa lauk masih perlu ditingkatkan. Food waste sering kali terjadi karena porsi makanan yang diambil melebihi kebutuhan, sehingga menghasilkan limbah makanan yang berdampak negatif terhadap lingkungan dan masyarakat. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan kepada sekolah dalam mengedukasi siswa untuk lebih bijaksana dalam mengelola porsi makanan, guna mengurangi food waste dan menciptakan kebiasaan yang lebih bertanggung jawab di masa mendatang. |
URI: | https://repository.debritto.sch.id//jspui/handle/123456789/185 |
Appears in Collections: | Tahun Ajaran 2024 / 2025 |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Summary Karya Ilmiah Kelompok 85 - 17925 AMBROSIUS WISNU ARDI PRADANA_watermark.pdf | 4.49 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.