Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.debritto.sch.id//jspui/handle/123456789/139
Title: Pemanfaatan Limbah Plastik Melalui Pirolisis Untuk Bahan Bakar Alternatif
Authors: Christianto, Aurellio Harry Baskoro
Mandira, Christophorus Arka Brahma
Damarjati, Edwardus Kevandre
Anggoro, Agustinus Wahyu Dwi SJ
Keywords: Bahan bakar
Alternatif
Plastik
Pirolisis
Issue Date: 7-Mar-2025
Publisher: SMA Kolese De Britto
Abstract: Di Masa saat ini penggunaan plastik sangat banyak untuk dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, namun hal ini menyebabkan tingginya angka limbah plastik yang belum dapat diolah kembali. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alternatif pengolahan limbah plastik dalam kehidupan sehari-hari dan menguji kualitas nya. Fokus pada penelitian ini adalah pada kualitas dari bahan bakar hasil pirolisis.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan pirolisis untuk mendapatkan minyak hasil pirolisis dan data reaksi selama proses pirolisis kemudian dilakukan uji pembakaran dengan membandingkan minyak hasil pirolisis dengan bahan bakar pertalite untuk mendapatkan data uji kualitas minyak hasil pirolisis. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kualitas yang dimiliki oleh minyak hasil pirolisis lebih buruk jika dibandingkan dengan bahan bakar pertalite. Uji bakar minyak pirolisis menghasilkan kerak hitam, yang menunjukkan kemurnian rendah dan adanya zat yang belum terurai. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa minyak pirolisis belum memenuhi standar bahan bakar kendaraan, namun dapat digunakan untuk kebutuhan sederhana seperti bahan bakar lampu minyak atau memasak.
URI: https://repository.debritto.sch.id//jspui/handle/123456789/139
Appears in Collections:Tahun Ajaran 2024 / 2025



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.